Pachinko Drama Comeback Aktor Lee Min Ho

Pachinko merupakan drama comeback aktor populer asal Korea, Lee Min-ho. Drama ini sangat dinantikan oleh fans Lee Min-ho dan juga para penggemar drama Korea. Mau tahu fakta-fakta apa aja yang ada dalam drama Pachinko? Yuk simak daftarnya di bawah ini!

1. Diangkat dari novel

Drakor Pachinko sebenarnya merupakan adaptasi dari sebuah novel yang ditulis oleh Min Jin Lee dengan judul yang juga sama, yaitu Pachinko. Selain Pachinko, ada juga buku karya Min Jin Lee yang akan dikemas menjadi sebuah serial oleh Netflix yang berjudul Free Food for Millionaires.


2. Sinopsis drama Pachinko

Pachinko Lee Min-ho berkisah tentang kehidupan sebuah keluarga saat Jepang menjajah Korea Selatan pada Perang Dunia II. Karakter Koh Hansu yang diperankan Lee Min-ho sebenarnya merupakan anak adopsi dari keluarga kaya Jepang yang sudah menikah. Namun ia bertemu dengan Sunja dan memanfaatkan posisinya dari latar belakang orang kaya, Koh Hansu menghamili Sunja.


Ketika Sunja mengetahui bahwa Koh Hansu telah memiliki istri, ia merasa dikhianati dan akhirnya migrasi ke Jepang dan membesarkan anaknya dengan laki-laki lain. Penasaran dengan reaksi Koh Hansu ketika mengetahui Sunja ternyata menikah dengan laki-laki lain? Nantikan dramanya ya.


3. Aktor Lee Min Ho juga ikut audisi

Lee Min-ho Pachinko mengatakan bahwa untuk pertama kali sejak karir yang ia bangun selama 13 tahun, ia mengikuti sebuah audisi untuk mendapatkan peran utama dalam sebuah drama Korea. Meski demikian, drama Pachinko menjadikan dirinya debut pada drama internasional setelah sekian tahun lamanya ada pada industri drama Korea.


Ketika ditanya mengenai proses audisi drama Pachinko, Lee Min-ho mengatakan bahwa dirinya menjadi ingat dengan dirinya yang dulu kala berusaha untuk mendapatkan sebuah proyek.


4. Drama dengan 3 bahasa

Nantinya Pachinko akan menggunakan 3 bahasa, yaitu bahasa Korea, Jepang, dan juga Inggris. Lee Min-ho mengatakan bahwa mencoba untuk mengekspresikan emosi melalui skrip yang ditulis dalam bahasa selain Korea menjadi tantangan bagi dirinya.


Nah, kalau kamu ingin nonton drama Pachinko sub indo, jangan sampai terlewat informasi berita Kpop dan drama Korea melalui Zigi ya. Yuk cek Zigi sekarang juga!

Comments

Popular posts from this blog

Kejutan di Pameran IIMS Hybrid 2022, Honda Vario 160 Bertanda tangan Marquez

Royal Enfield Scram 411,Motor Keren Untuk Petualangan

Honda CBR1000RR-R Spesial 30 Tahun